1

Persaingan 3 Produk Smartphone Android Ternama

14 May 2013 13:15 1908 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Persaingan dunia komunikasi dalam mengedepankan kecanggihan yang ada sudah memasuki fase yang sangat ketat. Pada *review* kali ini, kita akan melihat tiga produk paling di buru oleh penggila gadget di seluruh dunia. Produk dari masing-masing produsen ponsel ternama mewakili masing-masing dari produk yang di buru oleh banyak orang. Kita lihat produk-produk tersebut dengan spesifikasi yang dimilikinya.

Persaingan dunia komunikasi dalam mengedepankan kecanggihan pada smartphone Android yang ada sudah memasuki fase yang sangat ketat. Pada ulasan kali ini, kita akan melihat tiga produk paling di buru oleh penggila gadget di seluruh dunia. Produk dari masing-masing produsen ponsel ternama mewakili masing-masing dari produk yang di buru oleh banyak orang. Kita lihat produk-produk tersebut dengan spesifikasi yang dimilikinya.

Samsung galaxy Mini 3

Pertama adalah Samsung Galaxy Mini 3. Smartphone Android yang satu ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan adiknya yaitu Samsung Galaxy Mini 2. Perbedaanya hanya dari segi bentuk. Samsung Galaxy Mini 3 memiliki bentuk yang lebih kecil dan lebih ringan dibandingkan dengan Samsung Galaxy Mini 2.

Samsung Galaxy S Mini 3 ini memiliki layar 4 inci dengan tingkat resolusi WVGA 800x400 yang tentunya menjadi keunggulan lain dari smartphone ini. Layar yang digunakan dalam hp ini yaitu super AMOLED dengan kapasitas touchscreen dan memiliki kualitas warna sampat 16MB.

Samsung Galaxy Mini 3 sudah mengunakan sistem Android 4.1 Jelly Bean dengan dual-core 1GHz dan juga dukungan dari kapasitas memori RAM sebesar 1GB. Dari segi kamera, kamera belakang Samsung Galaxy S Mini 3 berkapasitas 5 megapixel dengan dukunga LED Flash dan kamera depan masih berkapasitas VGA.

Untuk masalah jaringan, Samsung Galaxy S Mini 3 memiliki jaringan 2G dan 3G. Kapasitas memori external sampai dengan 32GB. Selain itu dari segi koneksi, hp Samsung memiliki beberapa koneksi seperti: WiFi, WiFi hotspot, Bluetooth dan sambungan USB.

Dari segi daya tahan baterai, Samsung Galaxy S Mini 3 menggunakan batera jenis Li-Ion 1500 mAh yang dapat bertahan dalam penggunaan secara standby sampai 450 jam (2G) dan 430 jam (3G). Jika kita menggunakan untuk talktime, daya tahan baterai ini bisa mencapai kurang lebih sampai 14 jam untuk jaringan 2G dan 10 jam untuk jaringan 3G.

iPhone 5

iPhone 5 ini diramalkan akan menjadi salah satu smartphone tercanggih. iPhone 5 memiliki spesifikasi nomor satu sampai di cap bahwa iPhone yang satu ini bakal menjadi ponsel terscanggih sejagad raya.

Kita lihat spesifikasi iPhone 5 ini sebagai berikut: *Wireless* punya iPhone 5 ini di antaranya: - GSM A1428*; UMTS/HSDPA+DC-HSDPA; GSM/EDGE (850, 900,1800 dan 1900 MHz), dan LTE (Bands 4 dan 17). - CDMA A1429*: CDMA EV-DO, UMTS/HSPA+/DC-HSDPA, dan LTE (Bands 1, 3, 5, 13, dan 25). - GSM A1429*: UMTS/HSPA+/DC-HSDPA; GSM/EDGE, dan LTE (Bands 1, 3, dan 5) iPhone 5 memiliki tinggi 4.87 inci, lebar sekitar 2.31 inci, ketebalan iPhone 5 berkisar di ukuran 0.30 inci, dan memiliki berat 3.95 ons.

Spesifikasi lainnya yang dimiliki iPhone 5 yaitu Retina display dan lebar 4 inci widescreen dengan multi-touch, disertai dengan ketajaman 800:1. iPhone 5 ini menggunakan kamera 8 megapixel dengan sistem iSight camera dengan kualitas HD (1080p), LED Flash dan Autofocus. Dari segi video, FaceTime HD kamera dengan tingkat kualitas gambar 1.2MP. iPhone 5 menggunakan Baterai Built-in rechargeable lithium-ion.

Kita dapat menggunakan USB komputer untuk menambah daya tahan baterai. Daya tahan baterai bisa kuat sampai delapan (8) jam lebih dalam penggunaan talk time dengan kapasitas 3G. semantara itu untuk keadaan standby, baterai iPhone 5 dapat bertahan sampai 225 jam lebih. Jika dalam penggunaan internet, baterai ini dapat digunakan delapan (8) lebih menggunakan sinyal 3G, LTE atau lainnya, dan jika menggunakan sinyal/sambungan WiFi, baterai ini mampu bertahan selama lebih dari 10 jam.

Nokia Lumia 920

Smartphone yang ketiga yaitu Nokia Lumia 920. Smartphone ini memiliki jaringan 2G dan 3G. untuk segi display dari smartphone Nokia Lumia 920, smartphone ini memiliki display AMOLED dengan kapasitas touchscreen atau layar sentuh dengan kualitas warna sampai dengan 16M dan memiliki sistem multitouch. Dari segi audio, Nokia Lumia 920 menggunakan Dolby Digital Plus dan Dolby headphone enhancement.

Untuk segi koneksi lainnya yang dimiliki Nokia Lumia 920 adalah Wi-Fi, Bluetooth, NFC TBD, USB, dan microUSB. Nokia Lumia 920 memiliki kualitas kamera mencapai 12 hingga 16 MegaPixel, autofocus, dan LED flash agar kita dapat memotret sebuah objek di dalam kondisi yang sedikit gelap atau minim penerangan.

Nokia Lumia 920 ini menggunakan sistem Microsoft Windows Phone 8 dengan CPU Dual-core dan menggunakan baterai Li-Ion untuk mendukung kinerja smartphone yang satu ini. Ketiga smartphone yang kita ulas di atas merupakan ponsel pintar yang menguasai pasar komunikasi saat ini. Ponsel-ponsel pintar di atas sudah banyak di buru para pengguna smartphone seiring dengan kecanggihan yang semakin meningkat di dalam masing-masing smartphone tersebut.

Kecanggihan seperti apa yang kita ingingkan? Jawabannya ada di antara ponsel-ponsel pintar terbaik di atas tersebut. Temukan kecanggihan yang sesuai dengan kebutuhan dan selera kita dengan memiliki di antara ketiga produk tersebut.[NRZ]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel