Yuktravel.com - Portal Panduan Perjalanan Wisata Domestik dan Internasional

13 Mar 2012 12:30 3775 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Perjalanan wisata kini semakin mudah dilakukan dengan tersedianya banyak fasilitas pendukung seperti online booking. Bagi Anda yang sering melakukan perjalanan wisata baik domestik maupun luar negeri, mungkin pernah menggunakan layanan online booking atau online reservation yang sekarang sudah banyak tersedia.

Perjalanan wisata kini semakin mudah dilakukan dengan tersedianya banyak fasilitas pendukung seperti "online booking". Bagi Anda yang sering melakukan perjalanan wisata baik domestik maupun luar negeri, mungkin pernah menggunakan layanan "online booking" atau "online reservation" yang sekarang sudah banyak tersedia. Hampir semua hotel kini menyediakan fasilitas "online reservation", begitu pula dengan jasa penerbangan yang akan membantu rencana perjalanan Anda.

Di Indonesia sendiri belum banyak tersedia "full-online service" untuk layanan "travel". Sebagian besar masih harus bertransaksi melalui rekening atau konfirmasi lewat "telepon". Salah satu alternatif layanan travel yang menyediakan layanan *full-online service* adalah "Yuktravel".com. Portal ini menggunakan "platform" pembayaran via PayPal dan penggunaan kartu kredit secara langsung untuk reservasi hotel ataupun pembelian tiket pesawat.Yuktravel adalah sebuah "web" portal perjalanan wisata yang memberikan berbagai informasi tempat-tempat tujuan wisata yang bisa dikunjungi secara lengkap sekaligus menawarkan paket perjalanan wisata. Paket "travelling" yang disediakan "Yuktravel" sudah termasuk tiket pesawat dan hotel, dengan tujuan wisata yang sudah ditentukan.

Sebuah solusi perjalanan "travel" terbaru yang hadir untuk membantu Anda berpergian kemanapun dan kapanpun. Semua informasi yang terdapat di "portal" Yuktravel seperti sekilas fakta, tips dan informasi penting mengenai tempat wisata, disajikan dengan lengkap dan terstruktur sehingga memberikan kemudahan bagi para "traveler". Meskipun sebenarnya data-data yang disajikan memang sudah ada pada "database" IATA (International Air Transport Association) dan ASITA (Association of the Indonesian Tour and Travel Agencies). Para konsultan wisata dari Yuktravel.com ini juga akan siap melayani Anda yang membutuhkan komunikasi secara langsung.

Konsultan wisata ini akan menghubungi Anda dengan informasi terkini untuk membantu menentukan paket perjalanan wisata yang tepat bagi Anda. Yuktravel dikembangkan oleh PT. Menara Visi, sebuah perusahaan yang juga mengelola portal Weddingku.com. Dan tampaknya portal ini juga mulai dikembangkan dalam bentuk aplikasi BlackBerry untuk memenuhi kebutuhan para *traveler* masa kini. [RK]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel