Router Wifi Asus RT AC66U - Modem Wireless Router Super Cepat Hingga 1750 Mbps

23 Apr 2013 14:30 4032 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Sebagai perusahaan yang fokus pada peralatan komputer, baik hardware ataupun pheriperal pendukung lainnya. Asus terus mengeluarkan produk-produk unggulannya. Kali ini Asus berfokus padaa perangkat jaringan, Sebuah modem dengan nama modem router wifi Asus RT AC66U, merupakan produk ASUS yang patut dimiliki karena berbagai fiturnya serta kinerja yang tergolong memuaskan.

Sebagai perusahaan yang fokus pada peralatan komputer, baik hardware ataupun pheriperal pendukung lainnya. Asus terus mengeluarkan produk-produk unggulannya. Kali ini Asus berfokus pada perangkat jaringan, Sebuah modem dengan nama modem wireless router Asus RT AC66U, merupakan produk ASUS yang patut dimiliki karena berbagai fiturnya serta kinerja yang tergolong memuaskan.

Langkah Asus ini tentu sebagai langkah strategis dalam mendukung standar baru modem wireless router yaitu 802.11ac. Koneksi standar yang memiliki kecepatan data sampai 1 Gbps ini merupakan standar baru pengganti 802.11n. Walaupun baru-baru ini diperkenalkan, banyak produsen yang sudah mengeluarkan produk dengan standar tersebut. Dengan modem router wifi Asus RT AC66U ini, Asus tidak mau tertinggal dengan produsen-produsen lainnya.

Perangkat ini masih bisa mendukung perangkat lain yang lebih lawas dengan cukup baik. Tetapi, sebagai sebuah produk dengan standarisasi baru, kemampuan modem router wifi Asus RT AC66U ini akan sangat optimal jika didukung oleh adapter yang juga memiliki standar 802.11ac.

Jika diperhatikan lebih seksama, modem router wifi Asus RT AC66U ini memiliki tampilan yang hampir sama dengan jajaran produk router kelas high-end lainnya dari Asus. Yang paling mirip tentu saja dengan Asus RT-N66U.

Desain

Tampil dengan casing yang lebih ramping, perangkat ini tampak terlihat seperti kotak perhiasan dibandingkan sebuah perangkat jaringan. Warna hitamnya yang terkesan elegan, serta di bagian atas terdapat corak seprti diamond cut membuat penampilan modem router wifi Asus RT AC66U ini terkesan mewah. Meski begitu, perangkat jaringan ini tetap hadir dengan deretan lampu-lampu indikator seperti pada kebanyakan modem lainnya. Deratan lampu indikator ini tentu berfungsi sebagai penanda aktivitas dari perangkat ini. Dari tampak belakang, dapat dilihat bahwa perangkat ini memiliki tiga buah antena yang cukup besar. Bila ukuran antena tersebut tidak sesuai dengan Anda, bagain tersebut dapat dilepas dan digantikan jika itu diperlukan.

Double Port

Selain itu, pada perangkat ini terdapat sebuah port WAN dan empat buah port LAN yang semuanya sudah mendukung gigabit. Perangkat ini tampak belum lengkap jika tidak terdapat port USB. Asus tentu tidak melupakan hal tersebut, modem router wifi Asus RT AC66U dilengkapi dengan dua buah port USB 2.0. Port USB ini tentunya dapat dimanfaatkan untuk perangkat lain seperti modem, Hardisk Eksternal, flashdisk, serta mesin pencetak (printer). Yang yang cukup menarik adalah bahwa perangkat ini tidak hanya dapat diposisikan secara Horizontal. Sebuah dudukan tambahan yang disertakan pada produk ini befungsi agar perangkat dapat ini diposisikan secara vertikal.

 

Baca juga : Tenda 3G150B, Modem Wireless Router Imut Cocok Buat Travelling

                 Huawei E3372H, Modem 4G Portabel Berkualitas dengan Harga Murah

 

Frekuensi

Dengan dukungan frekuensi 2,4 GHz dan 5 GHz, modem router wifi Asus RT AC66U ini adalah perangkat wireless router dual band yang dapat diandalkan. Dengan dukungan koneksi standar nirkabel terbaru 802.11ac, perangkat ini di atas kertas mampu berlari dengan kecepatan hingga 1300 Mbps. Keadaan tersebut berlaku jika perangkat ini berada pada pita 2,4 GHz. Kondisi berbeda tampak pada pita 5 GHz yang hanya mendukung kecepatan sampai di 450 Mbps. Apabila digabungkan, secara teorits, wireless router ini dapat melaju pada kecepatan hingga 1750 Mbps. Tentu akan lain kondisinya jika perangkat tersebut berada pada koneksi standar yang lain. Seperti yang sudah di bahas pada paragraf awal, Meskipun berjalan pada koneksi standar nirkabel terbaru, modem router wifi Asus RT AC66U ini turut mendukung koneksi standar 802.11b, 802.11g, dan 802.11n

Friendly Setting

Fitur-fitur yang tidak kalah menariknya dari modem router wifi Asus RT AC66U ini adalah adanya pengaturan bandwidth, firewall, serta VPN server. WAN dan DHCP server pun dapat dikonfigurasikan sesuai dengan yang diinginkan.

Performa

Dengan kinerja yang sangat baik serta penampilan yang cukup elegan, modem router wifi Asus RT AC66U tampil dengan kemapuan yang mumpuni. Kecepatan hingga 1300 Mbps,serta konfigurasi yang simpel bisa menjadikan produk ini sebagai pilihan. Harganya yang mencapai kisaran US$230, tidak akan merasa menyesal karena sudah dilengkapi power adapter, kabel RJ45, CD Manual & Buku Panduan, dan Vertical stand. Produk ini dapat jadi pilihan bagi merka yang membutuhkan jaringan yang simultan (terutama kantoran, game center, serta cafetaria). [BAM]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel