Tips Membandingkan Fitur Handphone Secara Teknis

2 Nov 2011 08:00 5567 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Jika Anda menginginkan *handphone* yang tidak hanya sekedar bisa mengirim dan menerima teks serta panggilan, mungkin Anda bisa membandingkan fitur handphone secara teknis untuk memastikan bahwa Anda mendapatkan perangkat dengan versi teknologi yang paling *up to date*.

Jika Anda menginginkan handphone yang tidak hanya sekedar bisa mengirim dan menerima teks serta panggilan, mungkin Anda bisa membandingkan fitur handphone secara teknis untuk memastikan bahwa Anda mendapatkan perangkat dengan versi teknologi yang paling up to date.

Terlepas dari fitur tambahan yang mungkin dimiliki sebuah handphone, terdapat karakteristik universal yang bisa Anda dipertimbangkan ketika membandingkan fitur handphone secara teknis. Hal yang paling pertama dilakukan adalah dengan melihat memori handphone. Seperti halnya komputer, jumlah data yang dapat Anda simpan pada handphone pun dibatasi oleh kapasitas sebuah memori. Beberapa ponsel ada yang bisa ditambah memorinya dengan kartu tambahan, sehingga Anda perlu memeriksa dan melihat apakah hal tersebut disertakan dengan handphone-nya atau tidak.

Hampir setiap model handphone baru memiliki kamera. Anda bisa membandingkan fitur handphone secara teknis berkaitan dengan kamera yakni dengan memeriksa resolusinya. Semakin tinggi jumlah piksel, semakin besar pula akurasi kameranya.

Setelah Anda membandingkan fitur handphone berdasarkan tingkat dasar, Anda bisa mulai untuk mempertimbangkan beberapa fitur handphone secara teknis yang lebih canggih, di mana hal tersebut telah tersedia pada beberapa handphone saat ini. Jika Anda menginginkan handphone yang memiliki akses ke internet, Anda harus membandingkan fitur online yang didukung handphone Anda tersebut.

Jejaring sosial mungkin akan menjadi fitur penting bagi Anda saat ini, Anda harus memastikan bahwa handphone yang Anda pilih dapat mengakses dan mem-posting sesuatu di situs jejaring sosial yang paling sering Anda gunakan. Jika hiburan merupakan faktor penting, maka Anda juga harus memeriksa apakah handphone Anda mendukung potensi file film, atau dapat mengakses situs web yang Anda gunakan untuk menonton video ketika Anda membandingkan fitur handphone secara teknis.

Sekarang ini, terdapat ribuan pilihan sehingga sangat perlu bagi Anda untuk mempertimbangkan fitur handphone dalam hal aksesibilitas pengguna, yakni dalam bentuk layar sentuh, keypad konvensional atau ponsel yang menampilkan keyboard QWERTY. Tergantung seperti apa selera Anda.

Tips terakhir yang akan berguna untuk membandingkan fitur handphone secara teknis adalah dengan memeriksa dan membaca setiap review pengguna atau berkonsultasilah dengan orang yang Anda kenal yang memiliki ponsel yang berbeda. [ND]

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel