Inilah Cara Menghilangkan Iklan Di Android Dengan Mudah dan Gratis

8 Feb 2013 10:30 8003 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Banyak media yang dapat digunakan untuk browsing di dunia maya atau internet. Salah satunya adalah handhphone dengan sistem Android. Sistem ini mempunyai cara dan tempat tersendiri untuk mendapatkan aplikasi di dalamnya. Jadi Anda tidak perlu bersusah payah untuk membuka sesuatu melalui mesin pencari atau search engine.

Banyak media yang dapat digunakan untuk browsing di dunia maya atau internet. Salah satunya adalah handhphone dengan sistem Android. Sistem ini mempunyai cara dan tempat tersendiri untuk mendapatkan aplikasi di dalamnya. Jadi Anda tidak perlu bersusah payah untuk membuka sesuatu melalui mesin pencari atau search engine. Pada sistem ini sudah disediakan berbagai aplikasi di dalamnya.

Berbagai aplikasi dapat di download dengan mudah melalui Android. Semua aplikasi di dalamnya diberikan secara gratis dan mudah untuk digunakan. Jadi, handphone dengan sistem Android ini mendownload langsung aplikasi melalui handphone. Modal utama untuk mendownload ini adalah menggunakan jaringan wifi. Jika tempat Anda tidak mendukung area wifi maka dapat di download dengan mengggunakan paket data yang ada di Android Anda.

Aplikasi yang ada pada Android hanya bisa digunakan pada handphone Android. Jika Anda menggunakan handphone selain Android maka aplikasi tersebut tidak dapat dijalankan di dalamnya. Meskipun handphone non Android Anda sudah lebih tinggi tingkatanya maka tetap saja tidak bisa digunakan. Hal ini bertujuan untuk memberikan pelayanan yang memuaskan kepada para pelanggan dan pengguna Android.

Namun, ada hal yang terkadang mengganggu pengguna Android di kala menggunakannya. Salah satu hal yang mungkin kurang menyenangkan tersebut adalah adanya iklan. Biasanya hal itu muncul ketika kita senang mengoperasikannya dan mendownload aplikasi di Google Play. Kebanyakan, iklan ini keluar ketika Anda mendownload aplikasi yang gratis. Sehingga, butuh cara menghilangkan iklan di Android tersebut

Salah satu cara untuk menghilangkannya adalah dengan menggunakan aplikasi dengan nama adfree. Aplikasi ini diberikan secara gratis kepada pengguna Android. Dengan hal ini maka, Anda akan terbantu untuk menghilangkan iklan yang ada di dalamnya.

Jika aplikasi lain itu hanya bisa di download melalui market yang ada pada Android, tetapi untuk adfree juga bisa didownload melalui komputer atau laptop Anda. Semua itu dapat Anda dapatkan secara gratis. Anda bisa mengunduhnya di sini.

Selain itu, ada cara lain untuk menghilangkan iklan di Android Anda, yakni dengan menjalankan lewat komputer PC. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Hal pertama kali yang harus Anda lakukan ketika membutuhkan software atau aplikasi adalah dengan mendownload aplikasi Adfree. Di sini .

  • Setelah di download, Anda install aplikasi tersebut. Untuk cara menginstall, adfree ini sama dengan yang lainnya. jadi, Anda tinggal mengikuti perintah yang ada di dalamnya.

  • Sekarang aplikasi tersebut sudah terinstall pada handphone Android Anda. Langkah selanjutnya adalah membuka aplikasi tersebut.

  • Ketika di buka, Anda akan diberikan perintah untuk mengizinkan super user mengakses aplikasi tersebut atau tidak. Jadi, yang harus Anda pilih adalah mengizinkan super user mengaksesnya.

  • Kemudian, Anda akan di tampilkan perintah seperti ini "boot normally or show TCPdumn screen”. Maksud dari perintah tersebut adalah apakah Anda memilih boot normally atau TCPdumn screen. Maka, yang harus Anda pilih adalah boot normally.

  • Selanjutnya, Anda di perintahkan untuk melakukan registrasi atau pendaftaran. Isilah semua form yang ada di dalamnya. Usahakan Anda mengisi semua yang ada untuk mempercepat proses selanjutnya.

  • Jika proses registrasi sukses, maka Anda akan ditampilkan suatu halaman dimana ada beberapa pilihan form yang harus dicentang atau dipilih. Hal yang harus Anda lakukan adalah memilih atau mencentang semua yang ada pada halaman tersebut. Lalu, pada bagian atas Anda pilih download& install host.

  • Proses tersebut dianggap sukses jika ada tulisan your Android device should now be adfree, however you might need to reboot to clear your DNS cache. Setelah itu, Anda pilih ok.

Cara menghilangkan iklan di android

Dengan hal ini maka iklan tersebut akan secara otomatis hilang atau terblokir dari Android Anda. [TFK]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel