Cara Instalasi Driver dan Reset Ponsel Smartfren Q9

11 Oct 2011 16:30 11032 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Bagi Anda pemegang ponsel Smartfren Q9 mungkin sudah berulang kali mencoba mencari cara mereset dan menginstal sendiri driver Smartfren Q9 agar bisa terkoneksi ke komputer Anda.

Bagi Anda pemegang ponsel Smartfren Q9 mungkin sudah berulang kali mencoba mencari cara mereset dan menginstal sendiri driver Smartfren Q9 agar bisa terkoneksi ke komputer Anda. Biasanya hal ini diawali saat kita mencoba untuk menginstalasi software bawaanya (dalam bentuk CD) pada PC (dengan operating system berbasis Windows 7). Memang agak unik, karena Anda tidak bisa menemukan prinsip instalasi dasar yaitu prinsip "autorun" jika kita memasukkan CD driver nya.

Berikut ini Paseban akan memberikan penjelasannya mengenai langkah instalasi Smartfren Q9. Hal pertama yang harus dilakukan adalah membuka Device Manager dan klik tombol Start \ Control Panel \ System and Security \ System \ Device Manager. Anda bisa melihat dan memilihnya di bagian kiri atas ponsel Anda.

Berikutnya pada menu Update Driver dari hardware yang belum dikenali (biasanya yang bertanda tanda tanya (?)) dan berhubungan dengan modem Smartfren (Qualcomm HS-USB Modem 9004) pilih Browse My Computer For Driver Software untuk menentukan sendiri letak file software driver-nya

Langkah selanjutnya Anda dapat Browse lokasi file driver di CD driver bawaannya. Biasanya lokasi file driver-nya ada di \Q9+\USB Driver\Win32\Win7\x86. Pilih OK dan Next. Tunggu sampai instalasi driver Smartfren Q9 berhasil.

Mereset ponsel QWERTY smartfren Q9 yang dihiasi port USB yang selain berguna untuk kabel data dan charger serta port untuk headphone. Selain itu ada juga tombol volume kontrol di sisi kanan kamera. Dengan mereset ponsel Smartfren Q9 maka Anda dapat menghubungkan ponsel ini ke komputer melalui kabel data dan ponsel ini dapat berfungsi sebagai tempat penyimpanan file.

Untuk mereset Smartfren Q9 kembali ke setting-an default-nya maka ikuti langkah berikut: Dari layar siaga, tekan Menu lalu masuk ke Pengaturan. Pilih Pengaturan Telepon dan tekan Keamanan. Masukkan kode kunci password default dengan 4 angka terakhir digit dari nomor ponsel, kemudian tekan OK setelah itu Anda bisa menekan Telepon ulang dan menekan tombol Ya untuk mengkonfirmasi ulang handset ke setelan default pabrik

Ada satu hal yang cukup unik dari mereset ulang ponsel smartfren Q9 ini ke setelan default pabrik adalah tidak akan menghapus kontak, pesan, log panggilan, gambar, video, suara atau nada dering termasuk file MP3 yang telah Anda simpan sebelumnya. EK

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel