Berbagai Kemudahan Layanan SMS

2 Sep 2011 19:00 6504 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Mungkin ibu jari Anda terlalu besar atau terlalu lelah untuk bekerja mengetik pesan SMS (Short Message Service). Tapi perlu Anda ketahui, SMS dapat membuat hidup lebih mudah bagi orang-orang, bahkan jika Anda tidak pernah menggunakannya sekalipun.

Mungkin ibu jari Anda terlalu besar atau terlalu lelah untuk bekerja mengetik pesan SMS (Short Message Service). Tapi perlu Anda ketahui, SMS dapat membuat hidup lebih mudah bagi orang-orang, bahkan jika Anda tidak pernah menggunakannya sekalipun.

Berikut adalah beberapa kemudahan dari penggunaan layanan SMS:

Menemukan Ponsel

Jika Anda meninggalkan ponsel Anda di bawah tumpukan barang di suatu tempat, Anda dapat dengan mudah menemukan dengan menelepon ponsel Anda tersebut, itu jika nada dering ponsel Anda dalam keadaan hidup. Jika tidak, Anda akan beruntung jika pernah menginstal aplikasi "Wheres My Droid" pada Android Anda. Hal ini memungkinkan Anda mengirim SMS ke ponsel Anda untuk memerintahkan menghidupkan kembali nada dering ponsel dan mulai membuat suara.

Google Search

Ini sangat mudah, dan dapat menjadi penyelamat untuk orang-orang yang tidak memiliki smartphone atau kekurangan data. Cukup mengirimkan pesan SMS permintaan pencarian Anda ke GOOGL (46645) dan Anda mendapatkan reply yang cukup cepat. Meski tak sempurna, tapi cukup membantu.

Membaca Voice Mail

Anda dapat membuat Google Voice dan mendapatkan SMS transkrip dari voice mail Anda. Transkrip kadang-kadang bisa membuat Anda geli karena lucu, terutama jika penelepon menggunakannya beramai-ramai, atau ia menelpon Anda dengan suara yang amat keras. Tapi penggunaan voice mail ini akan sangat membantu jika Anda sedang sibuk dengan hal-hal yang lain.

Menggunakan Layanan Digital

Anda dapat menggunakan SMS untuk membuat status di situs sosial media, membuat postingan di blog, membuat acara kalender, dan banyak lagi menggunakan IFTTT, kependekan dari "If this then that". Ini adalah layanan gratis yang memungkinkan pengguna mengatur tindakan secara otomatis dengan menggunakan berbagai layanan digital yang berbeda. ND

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel