4 Langkah Jitu Memanagemen Waktu

1 Jun 2015 12:18 2904 Hits 0 Comments

Bingung mengatur waktu? Yuk simak artikel berikut yang membahas langkah jitu memanagemen waktu

  Setiap orang pasti punya kesibukan sehari-hari, entah itu sekolah, berdagang, berorganisasi, bercengkrama dengan keluarga, jalan-jalan dengan hewan piaraan, dan berbagai aktivitas lain. Kesibukan-kesibukan yang dijalani tersebut sering membuat sebagian besar orang kewalahan karena tidak tahu bagaimana mengatur waktu mereka, sehingga berakibat pada kurangnya produktivitas dan mengorbankan kegiatan lain yang mungkin akan berpengaruh pada kegiatan-kegiatan selanjutnya.

Nah, jika Anda termasuk salah satu satunya, cobalah tips-tips berikut ini:

 

1.   Buatlah Skala Prioritas

    Sama halnya dengan ilmu ekonomi, kegiatan sehari-hari pun membutuhkan skala prioritas. Skala ini terdiri dari daftar kegiatan-kegiatan yang disusun secara berurutan, mulai dari yang penting dan mendesak, penting namun tidak mendesak, tidak penting namun mendesak, hingga yang tidak penting dan juga tidak mendesak. Pertimbangkan kegiatan-kegiatan apa saja yang akan Anda masukkan dalam masing-masing kategori.

Namun satu hal yang perlu Anda ingat, bahwa kegiatan yang penting namun tidak mendesak sewaktu-waktu dapat berubah menjadi sangat mendesak, jika Anda terus-terusan mengulur waktu untuk mengerjakannya.

 

2.   Buatlah Jadwal Aktivitas Sehari-hari

     Jadwal kegiatan atau Time Schedule ini akan sangat berguna untuk mengontrol jadwal aktivitas Anda sehari-hari. Susun daftar rencana kegiatan/aktivitas Anda dalam sehari, mulai dari bangun tidur di pagi hari hingga kembali tidur di malam hari. Buatlah sedetail mungkin, sesuaikan dengan perkiraan Anda tentang lamanya aktivitas tersebut dilakukan. Terakhir, simpan catatan tersebut pada tempat dimana Anda akan dengan mudah melihatnya, bisa di  dinding kamar, dalam buku catatan, atau gadget Anda. Jangan lupa, sebelum Anda tidur di malam hari, evaluasi jadwal ini. Apakah sesuai dengan kegiatan yang telah Anda lakukan seharian atau sebaliknya. Dengan adanya Time Schedule, aktivitas Anda sehari-hari akan dapat terkontrol dengan baik.

 

3.   Disiplin Terhadap Jadwal yang Sudah Dibuat

     Meskipun Anda telah membuat jadwal yang sangat rapi dan terorganisir dengan baik, namun akan sia-sia jika Anda tidak disiplin terhadap jadwal tersebut. Karenanya, sedapat mungkin Anda harus mendisiplinkan diri.

 

4.   Buat ‘Plan B’

     Terkadang jadwal yang kegiatan yang telah disusun dengan rapi menjadi sedikit berantakan atau berubah dari alur yang semestinya. Untuk menyiasatinya, segeralah buat rencana cadangan jika kegiatan yang semestinya Anda lakukan di hari itu tidak terlaksana karena sebab lain, bukan karena Anda sendiri.

    Itulah 4 langkah jitu dalam memanagemen waktu, semoga dapat diterapkan dalam kehidupan kita sehari-hari. Semoga bermanfaat.

About The Author

Nur Ramadhana 33
Ordinary

Nur Ramadhana

An ordinary girl
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel