Cara Menghemat Ruang Penyimpanan dengan Aplikasi Gratis Mac Ini

11 Dec 2013 20:00 3529 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Tidak yakin apa yang memenuhi semua ruang disk pada Mac Anda? Disk Wave adalah aplikasi gratis Mac yang memindai drive Anda dan menunjukkan mana file terbesar. Membebaskan ruang disk dapat mempercepat Mac Anda, terutama jika drive startup Anda hampir penuh.

Tidak yakin apa yang memenuhi semua ruang disk pada Mac Anda? Disk Wave adalah aplikasi gratis Mac yang memindai drive Anda dan menunjukkan mana file terbesar. Membebaskan ruang disk dapat mempercepat Mac Anda, terutama jika drive startup Anda hampir penuh. Disk Wave membuat pemeliharaan sistem yang penting ini menjadi lebih mudah dengan menunjukkan folder yang menampung file terbesar, membantu Anda menemukan file berukuran besar yang tidak Anda butuhkan lagi. Simak review aplikasi gratis Mac ini

Temukan File-file yang Berukuran Besar

Pertama kali Anda menjalankan DiskWave, Anda akan melihat drive Anda, dan beberapa folder utama di panel sebelah kiri. Klik salah satu drive dan software akan mulai memindai. Anda dapat menjelajahi drive Anda, tapi Anda tidak akan melihat ringkasan ukuran sampai proses scan selesai. Anda tidak perlu menatap layar terus menerus menunggu proses pemindaian selesai, karena sebuah notifikasi akan mengingatkan Anda bila seluruh drive telah dipindai.

Setelah semuanya selesai Anda benar-benar dapat mulai proses selanjutnya. Anda akan melihat folder mana yang memenuhi sebagian besar ruang disk, dan apa file terbesar dalam folder tersebut. File dan folder yang besar akan muncul berwarna merah, yang berarti mereka akan menonjol. Ini sangat mungkin bahwa file Anda lupa bahwa file ini menggunakan lebih banyak ruang. Menemukan file-file tersebut akan memudahkan jika Anda mengatur aplikasi ini untuk mengurutkan file berdasarkan ukuran.

Lakukan ini dan Anda dapat melihat dalam daftar untuk mencari dan menghapus file yang berukuran besar. Telusuri folder yang tampak lebih besar dari yang diperlukan dan Anda mungkin menemukan file video yang Anda lupakan. Periksa folder aplikasi Anda – Anda mungkin menemukan game besar yang tidak Anda mainkan lagi, namun masih menempati sebagian besar ruang disk Anda. Anda juga harus mengecek folder Library, karena mungkin aplikasi yang Anda hapus beberapa waktu lalu meninggalkan file yang tidak berguna di belakangnya.

Tidak yakin dengan ukuran file yang sebenarnya? Pilih file, kemudian gunakan tombol Quicklook – atau cukup tekan spasi – untuk melihat ringkasan Mac dari file tersebut. Anda juga dapat menekan Cmd + I untuk menampilkan lebih banyak informasi file.

Gambar, video dan dokumen akan menampilkan pratinjau, yang memberikan Anda gambaran yang tepat dari apa yang terjadi. Anda juga dapat menggunakan toolbar untuk menghapus file secara langsung dari dalam aplikasi, atau membuka folder tertentu di Finder untuk memeriksa segala hal dari sana.

Ada beberapa preferensi untuk mengubah cara menghitung ukuran file dan pilihan untuk mengungkapkan file tersembunyi. Pada kolom “File size unit”, Anda dapat mengubah satuan ukuran hitung file. Pada kolom “Sort files by”, Anda dapat mengurutkan file berdasarkan kategori-kategori yang disediakan. Untuk menampilkan file yang tersembunyi, beri tAnda centang di kotak “Show invisible files”.

Secara keseluruhan aplikasi ini cukup sederhana – dan memang begitulah seharusnya. Pemindaian file membutuhkan beberapa waktu, namun ketika sudah selesai Anda dapat dengan cepat menelusuri file dan mencari tahu apa yang sebenarnya memenuhi ruang disk Anda.

Aplikasi ini melakukan tugasnya dengan baik, namun adakah aplikasi lain yang melakukannya lebih baik? Mungkin saja.

 

Baca juga :

               VIDEO: Ini Baru Keren, Software Faception Bisa Kenali Wajah Penjahat dan Teroris

               Perkenalkan Mali-G71, GPU Terbaru Buatan ARM

 

Alternatif

Jika Anda menyukai visualisasi, jawabannya mungkin ya. Daisy Disk, misalnya, memberikan rincian yang berguna dari semua file di setiap drive.

Visualisasi semacam itu mempermudah untuk menemukan file yang berukuran besar, meskipun bisa dibilang sulit untuk langsung mengeksplorasi dan menghapus file dengan ini daripada DiskWave.

Daisy Disk dijual seharga $20, sedangkan DiskWave bisa Anda miliki secara gratis. Namun jika Anda menginginkan pilihan berbasis visual yang gratis, Anda kurang beruntung. Disk Inventory X menawarkan Anda hanya itu, dan sementara aplikasi ini tidak melihat update, namun ia masih bekerja dengan baik.

Masih belum puas? Periksa tiga alat untuk menganalisis ruang disk Anda dengan Finder, Disk Sweeper dan Grand Perspective.

Kesimpulan

Ada banyak aplikasi tersedia untuk melakukan tugas ini, namun dalam hal mencari file berukuran besar sebaiknya Anda memilih pendekatan Disk Wave. Mampu menemukan dan menghapus file dalam satu antarmuka pengguna yang mudah digunakan, karena terintegrasi dengan fitur Quick Look di OS X. Download di sini.

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel