Tips Cara Memilih Paket Modem Internet yang Sesuai dengan Kebutuhan Anda

17 Sep 2012 09:00 3748 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Semakin semaraknya penggunaan internet di tanah air menjadikan Indonesia sebagai negara dengan jumlah pengguna internet nomor 8 terbanyak di dunia dan ke-4 di Asia setelah Tiongkok, India dan Jepang.

Semakin semaraknya penggunaan internet di tanah air menjadikan Indonesia sebagai negara dengan jumlah pengguna internet nomor 8 terbanyak di dunia dan ke-4 di Asia setelah Tiongkok, India dan Jepang. Jumlah ini akan terus bertambah karena masyarakat yang terus akan haus tentang informasi. Jumlah pengguna yang besar ini semakin membuat perangkat internet menjamur di pasaran. Dan para operator pun giat menyusup ke pasaran dengan membungkus paket modem internet yang kini marak ditemui dengan mudah di semua tempat.

Meski saat ini ponsel pintar kian canggih dengan menanamkan modem bulit-in di dalamnya yang berarti Anda bisa menggunakan ponsel sebagai modem, namun keberadaan modem USB tetap menjadi primadona di bidangnya dan laris diburu. Sifatnya yang ekonomis dan portabel menjadikan perangkat ini mudah dibawa kemana-mana dan proses instalasinya pun sangat mudah dan bahkan ada yang tidak perlu memerlukan instalasi karena sistem plug and play yang mana Anda hanya cukup mengkoneksikan modem USB ke laptop/PC.

Maka khusus pada ulasan kali ini, Plimbi akan mengulas tentang tips bagaimana cara memilih paket modem internet yang sesuai akan kebutuhan Anda. Saat ini banyak modem yang ditawarkan di pasaran baik bundling maupun non bundling, perbedaannya modem bundling banyak keuntungan dan nilai lebih, seperti data gratis pada saat pertama penggunaan yang sudah dipaketkan dengan modem tersebut.

Berikut tips bagaimana cara memilih paket modem bundling yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Tentukan Operator

Saat pertama kali memutuskan untuk membeli modem dengan bundling operator, pastikan Anda memilih operator yang memiliki sinyal bagus di lokasi Anda. Karena sinyal juga menentukan kecepatan internet yang nantinya akan Anda miliki. Karena tidak semua operator memiki jangka yang luas. Dan pastikan juga bahwa operator yang nantinya akan Anda pilih tidak hanya memiliki jangkauan sinyal yang kuat di satu lokasi saja agar Anda bisa membawanya ke mana-mana. Belum tentu nama operator besar pun memiliki sinyal di luar daerah perkotaan. Jadi Anda harus mengetahui betul tentang seluk beluk operator yang akan Anda gunakan.

Skema Tarif

Hal yang kedua setelah Anda memilih operator yang akan digunakan, adalah dengan melihat skema tarif dan benefit data yang ditawarkan oleh operator. Pastikan bahwa skema tarif yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan Anda. Hampir semua operator menawarkan tarif harian, mingguan dan bulanan yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Tidak hanya itu, bahkan beberapa operator ada yang menggunakan skema berbasis volume atau waktu. Lakukan pula perbandingan antara operator satu dengan yang lainnya, dan pilihlah mana yang paling murah dan memberikan bonus data yang paling lama sehingga Anda dapat menggunakannya secara maksimal.

Spesifikasi Modem

Spesifikasi modem merupakan salah satu faktor yang harus Anda perhatikan. Pilihlah modem yang mampu mengakses dara dengan kecepatan tinggi. Kini banyak modem GSM yang telah mendukung hingga kecepatan akses 7.2 Mbps. Sedangkan untuk modem yang berada di jalur CDMA, Anda bisa memilih modem yang telah mendukung teknologi Evdo Rev.B yang mampu memacu kecepatan data hingga 14.7 Mbps.

Merk Modem

Dewasa ini, banyak merk modem yang bisa Anda dapatkan di pasaran. Namun Anda jangan samapi gegabah memilih, pastikan Anda membeli modem dengan merk yang telah terkenal di pasaran atau banyak penggunanya. Tanyakan kepada pengguna lain apa merk modem yang mereka gunakan. Apabila merk modem tersebut mendapatkan respon positif dari para penggunanya, maka tidak ada salahnya Anda mencoba modem tersebut. Namun apabila suatu merk tertentu mendapatkan respon negatif, maka pastikan apa yang menjadi kendala dalam modem itu, apakah memang dari modem atau layanan operatornya.

Instalasi dan Setting

Selain beberapa faktor di atas yang perlu Anda perhatikan adalah kemudahan instalasi dan pengaturan yang dibawa oleh modem ini. Apakah modem ini merupakan modem plug and play atau modem yang harus menuntut Anda untuk melakukan instalasi terlebih dahulu. Banyak sekarang ini modem bundling menerapkan plug and play pada modemnya, jadi Anda tinggal menghubungkan modem ke komputer atau laptop Anda dan Anda langsung tinggal menggunakannya. Perhatikan pula pengaturan modem yang dibawanya, apakah mendukung untuk voice call dan sms untuk memudahkan Anda dalam mengisi saldo pulsa Anda.

Kompabilitas

Terakhir, perhatikan pula kompabilitas modem yang ditawarkan. Apakah sesuai dengan sistem operasi yang sekarang digunakan atau tidak. Jadi Anda tidak perlu direpotkan dengan berbagai cara instalasi yang harus dilalui. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel