Tips Fotografi Untuk Pemula: Mengabadikan Momen Olahraga yang Tepat dan Benar

3 Jul 2013 21:00 5070 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Tips Fotografi Untuk Pemula di edisi kali ini akan memberikan beberapa tips bermanfaat untuk pembaca yang ingin mendapatkan foto kategori olahraga atau event sport yang baik dan menawaran

Fotografi merupakan suatu kegiatan yang cukup menarik, terutama bagi kalangan yang memiliki hobi memotret. Menciptakan sebuah foto yang bagus memang membutuhkan beberapa keahlian tertentu dan rasa seni yang kadang tidak dapat datang begitu saja. Bidang fotografi memiliki beberapa area posisi yang bergantung pada momen yang dipotret, seperti misalnya sport fotografi.  Mengabadikan acara olahraga memang sangat penting dan membutuhkan keahlian yang tidak mudah dilakukan untuk pemula. Maka itu membutuhkan beberapa tips fotografi untuk pemula dalam membuat foto yang bagus dan penuh makna dalam menangkap momen sport yang sedang berlangsung.

Tetapi itu semua memang membutuhkan usaha  yang tidak mudah untuk melakukan tips fotografi untuk pemula di bidang sport ini.  Meskipun begitu, tips fotografi untuk pemula ini cukup memberi pengetahuan tentang dasar-dasar pokok yang perlu diketahui oleh orang yang memiliki keinginan menciptakan sebuah foto tentang sport yang bagus dan berkelas. Dan berikut ini adalah beberapa tips fotografi untuk pemula dalam menghasilkan foto sport yang berkualitas dan bagus :

Menggunakan ISO Yang Tinggi

Dalam memotret momen  acara olahraga yang baik dan bagus tidaklah semudah yang kita kira. Karebna terkadang situasi tidak mmendukung dalam melakukan pemotretan yang sesuai dengan keinginan kita. Maka tips fotografi untuk pemula dalam memotret momen acara olahraga salah satunya adalah menggunakan tingkat ISO yang tinggi. Di sini kita perlu mengenali ISO kamera yang kita gunakan dalam mengambil momen olahraga tersebut. Menggunakan ISO yang tinggi ini berguna untuk menghindari hasil foto yang bernoise tinggi.

Menggunakan Aperture Yang Besar dan Menghindari Penggunaan Flash

Tips fotografi untuk pemula dalam memotret momen olahraga yang kedua adalah menggunakan speed yang tinggi dan aperture besar. Cara ini berguna untuk mendapatkan momen olahraga dengan efek freeze dan blur di bagian background dari foto yang dihasilkan nantinya. Hingga foto subyek yang ingin ditampilkan menjadi lebih kuat dan ditangkap maknanya oleh yang melihat foto tersebut. Yang perlu ditekankan di sini adalah jika menggunaka speed tinggi dan aperture yang besar, janganlah menggunakan flash dalam mengambil momen pertandingan olahraga karena akan merusak kedetailan subyek hasil foto tersebut. 

Mencari Momen Yang Tepat

Mencari momen yang tepat untuk dipotret memang susah susah gampang. Tetapi tips fotografi untuk pemula dalam mendapatkan momen olahraga yang tepat untuk bisa dipotret membutuhkan kejelian tersendiri dalam menangkap momen, termasuk lingkungan sekitarnya. Salah satunya adalah dengan terus memerhatikan supporter yang unik ataupun isu-isu yang mungkin terjadi dalam pertandingan. Jadi kejelian dalam menangkap momen  yang tepat dan unik memang sangat dibutuhkan dalam tips fotografi untuk pemula dalam menghasilkan foto acara olahraga yang bagus, bermakna dan profesional.

Pemilihan Tempat Yang Mendukung

Tips fotografi untuk pemula dalam memotret  momen olahraga berikutnya adalah pemilihan tempat yang tepat dan mendukung dalam membidik subyek foto. Seperti misalnya, pemain baskket yang tengah melompat memasukkan bola ke jaring atau ring dalam pertandingan olahraga basket, di depan gawang ketika penyerang membawa bola bersiap menciptakan gol di gawang lawan pada pertandingan sepakbola, atau pelompat galah yang tengah melompati perintang dan lain sebagainya.

 

Baca juga :

                   Tips Fotografi Pernikahan dan Daftar Momen Wajib yang Harus Difoto

                   Review Elsword Evolution, Game Reinkarnasi Elsword yang Hadir di Perangkat Android

 

Memenuhi Frame Foto

Cara memenuhi frame foto dengan melakukan tehnik cropping yang baik adalah salah satu tips fotografi untuk pemula dalam menghasilkan sebuah foto momen olahraga yang bagus dan berkualitas. Dalam teknik cropping yang baik ini berguna agar foto yang dihasilkan tidak meluas hingga makna subyek dalam momen pertandingan olahraga yang ingin disampaikan menjadi sulit dibaca dan dipahami.

Menggunakan Sisi Inisiatif dan Kreatif Fotografer

Tips fotografi untuk pemula dalam memotret sebuah momen pertandingan tertentu tentu membutuhkan sisi inisiatif, kreatif dan kreasi dari seorang fotografer itu sendiri. Tehnik panning atau siluet dengan perspektif  yang unik dan tepat bisa mendapatkan hasil foto pertandingan yang bergaya profesional.

Dalam tips fotografi untuk pemula ini juga dibutuhkan tingkat konsentrasi yang cukup tinggi dengan terus membidik momen di sepanjang pertandingan. Dan mencoba menghindari melihat hasil foto ketika pertandingan masih berlangsung.

Demikianlah tips fotografi untuk pemula dalam memotret sebuah momen pertandingan olahraga. Disarankan dalam memotret pertandingan olahraga, bisa kita awali dengan memotret lingkungan sekitar sebelum pertandingan olahraga dimulai dan teruslah berusaha dengan sabar dalam memotret momen-momen di sepanjang pertandingan olahraga. [MER]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel