Tutorial Cara Install Flash Player di Linux Ubuntu

14 Jun 2013 23:45 8409 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

 Berikut adalah cara install flash player di Linux untuk memudahkan Anda yang ingin menggunakan Ubuntu sebagai sistem operasi andalan sehari-hari.

Sebagian pengguna komputer PC/laptop beralih ke Linux karena sistem operasi tersebut bersifat open source dan yang terutama bebas dari lisensi. Kebanyakan di antara mereka yang beralih adalah orang-orang yang merasa keberatan menggunakan software resmi Windows yang mahal harganya, namun juga tidak ingin menggunakan software bajakan. Linux adalah salah satu solusi terbaik karena dengan menggunakan sistem operasi yang satu ini, para pengguna PC/laptop berbasis Linux tidak akan terlalu dipusingkan oleh masalah lisensi.

Namun ada satu hal yang sedikit merepotkan para pengguna Linux. Setelah proses instalasi sistem operasi, masih banyak tool lain yang harus disematkan, untuk menunjang kinerja pada komputer Anda. Berbagai file harus didownload dan di-update, termasuk di antaranya adalah flash palyer. Berikut adalah cara install flash player di Linux untuk memudahkan Anda yang ingin menggunakan Ubuntu sebagai sistem operasi andalan sehari-hari.

Fungsi

Sebelum kita beranjak ke cara install flash player di Linux, pertama-tama Anda harus mengetahui fungsi dari sebuah flash player pada browser maupun software lain. Flash player memiliki peran besar ketika browser sedang membuka halaman berupa video maupun flash. Jika tidak terinstall pada Ubuntu yang digunakan, tidak akan ada tampilan apapun yang ter-load dan tentu saja konten berupa video atau flash file tersebut tidak akan muncul. Terkadang muncul pula notifikasi bahwa tidak ada flash player pada PC yang Anda gunakan.

Instalasi

Menginstall software ini pada Ubuntu memiliki dua metode, yang menggunakan 2 teknik yang berbeda pula. Teknik pertama adalah menggunakan GUI melalui software Synaptic Package Manageratau Ubuntu Spftware Center. Cara kedua adalah dengan menggunakan command line pada terminal sebagai sarana untuk melakukan proses instalasi.

 

Baca juga :

                   Tutorial Cara Install Microsoft Office 2013 Consumer Preview

                   Meizu Pro 6 yang Sebenarnya akan Hadir!

 

Cara Install Menggunakan GUI

Teknik menginstall flash player menggunakan metode ini cukup praktis, dan Anda tidak perlu melakukan banyak hal rumit. Jika Anda menggunakan Ubuntu Software Center, maka Anda dapat langsung melanjutkan proses, namun jika Anda ingin menggunakan Synaptic Package Manager, Anda harus menginstall software ini terlebih dahulu. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Tutup browser yang sedang terbuka.
  • Buka software yang ingin Anda gunakan, baik Ubuntu Software Center maupun Synaptic Package Manager.
  • Pada kotak pencarian yang ada, ketikkan flash sebagai kata kuncinya.
  • Hasil pencarian akan segera muncul, Anda hanya tinggal mengklik ikon flash playernya saja. Halaman baru kan terbuka setelah Anda melakukan hal ini.
  • Klik install ketika di-prompt, Anda akan diminta password untuk mengakses root dan melanjutkan proses instalasi ini Klik OK jika password root telah Anda ketik.
  • Proses instalasi akan berjalan, dan ketika selesai, Anda akan mendapati fitur flash player telah siap digunakan.

Cara Install Menggunakan Terminal Command Line

Langkah awalnya hampir sama dengan menggunakan GUI:

  • Tutup browser yang sedang Anda gunakan.
  • Buka Terminal command prompt, hal ini dapat dilakukan dengan tombol shortcut CTRL + ALT + T.
  • Disarankan menggunakan repo lokal, agar proses instalasi dapat berjalan dengan lebih cepat. Anda daapt memilih Ubuntu 12.04 atau Ubuntu 12.10, tergantung dari versi Ubuntu yang Anda pakai.
  • Jalankan perintah : sudo apt-get install flashplugin-installer
  • Anda akan diminta untuk memasukkan password root. Tekan enter setelah password root telah diketikkan dan tunggu sampai proses instalasinya selesai
  • Flash Player telah terinstall.

Apapun cara yang Anda gunakan, flash player pasti akan terinstall dengan baik. Cara ini memang mudah dan terkesan sederhana, nmun peranannya tidak dapat dianggap sepele karena tanpa flash player, Anda tidak akan dapat menkmati konten yang menggunakan flash maupun video. Jangan lupa untuk melakukan proses instalasi ini jika Anda memiliki Linux yang masih berada dalam kondisi fresh.

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel